Gagal Nafas Antarkan FK UII Juara Nasional Poster Publik PTBMMKI Cup 2021

,

SURAKARTA (fk.uii.ac.id) Mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Islam Indonesia (FK UII) terus mengukir prestasi di level nasional. Pada final kompetisi Perhimpunan Tim Bantuan Medis Mahasiswa Kedokteran Indonesia (PTBMMKI) Cup 2021 yang berlangsung pada 24 Juli 2021 secara daring dengan TBM Vagus FK Universitas Negeri Sebelas Maret selaku host, delegasi FK UII yang terdiri dari Amany Taqiyyah Wardhani, Anindya Amanda Damayanti, Annisa Sugiyanti berhasil meraih gelar Juara Favorit Nasional Poster Publik setelah bersaing ketat dengan peserta dari Universitas Airlangga, Universitas Gadjah Mada, Universitas Indonesia, Universitas Sumatera Utara, Universitas Mulawarman, Universitas Halu Oleo, Universitas Al-Azhar, dan Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya di babak final.

Pada kesempatan ini, karya yang ditampilkan oleh delegasi FK UII berjudul: “Tangani Gagal Napas Saat Pandemi Dengan Tangkas”. “Ide awal pembuatan karya ini berawal dari kenyataan banyaknya nyawa yang melayang karena ketakutan orang untuk menolong pasien gagal napas di masa pandemi. Oleh karena itu, kami memilih tema penanganan gagal napas di saat pandemi agar masyarakat mengetahui prosedur yang benar dan aman, sehingga harapannya tidak ada lagi korban yang tidak tertangani,” jelas Anindya. (dsh)