[:id]Prodi Profesi Pendidikan Klinik Selenggarakan Workshop[:]

[:id]

Kaliurang (UII News) – Dalam rangka mengoptimalisasi peran dokter pendidik klinik (DPK) maka Program Studi Profesi Dokter Fakultas Kedokteran Universitas Islam Indonesia meyelenggarakan workshop dengan menghadirkan para Dokter Pendidik Klinik (DPK) dari rumah sakit pendidikan FK UII.

Hal tersebut disampaikan oleh Kaprodi Profesi dr. Ana Fauziati, M.Sc., Sp.PD saat acara berlangsung pada hari Sabtu-Ahad, 08 -09 Desember 2018 di Jogja Plaza Hotel, Jalan Affandi Yogyakarta, yang dihadiri oleh Dekan, Wadek dan dosen Pendidikan Klinik FK UII.

Menurut dokter Ana, kegiatan ini dilakukan dalam rangka untuk menyiapkan capaian kompetensi mahasiswa pendidikan profesi dokter dalam capaian visi rahmatan lilalamin. Wibowo

 [:]