Menjadi Pembelajar Yang Sukses
Caption : Mahasiswa baru FK UII sedang mengikuti acara AMT di Kali Boyong Camp (Poto : Wibowo/Istimewa).
Kaliurang (UII News) – Upaya menjadikan Mahasiswa Baru (MABA) Fakultas Kedokteran (FK) Universitas Islam Indonesia (UII) menjadi pembelajar sukses maka FK UII selenggarakan acara Achievement Motivation Training (AMT).
Kegiatan tersebut berlangsung pada hari Sabtu, 14 Muharram 1441 H/ 14 September 2019 yang diselenggarakan di Kali Boyong Camp, Jalan Raya Turi, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta yang diikuti oleh segenap mahasiswa baru angkatan 2019
Menurut Kaprodi Pendidikan Sarajana Kedokteran FK UII, dr. Umatul Khoiriyah, M.Med.Ed, Ph.D mejelaskan bahwa kegiatan ini dilaksanakan dengan tujuan agar mahasiswa baru bisa menjadi pembelajar yang sukses dengan menyadari kemampuan dan keterbatasan diri berkaitan dengan penguasaan dalam belajar di kedokteran.
“Untuk menjadi pembelajar yang sukses maka perlu mengenali dan mengatasi masalah emosional, personal dan masalah lain yang dapat mempengaruhi proses belajar”, kata dokter Uma.
Lebih lanjut dijelaskan bahwa dengan AMT tersebut, mahasiswa baru di ajarkan untuk mengaplikasikan keterampilan belajarnya dengan game-game yang di ajarkan oleh tim isntruktur AMT. Sehingga setelah mengikuti acara ini mahasiswa bisa mengaplikasikan cara belajar biar sukses, mampu membuat refleksi dari belajar di FK UII, bisa menunjukan perilaku mawas diri, mampu memberi dan menerima masukan.
“setelah acara AMT ini maka kami berharap mahasiswa bisa mengaplikasikan cara membaca yang efektif, mengaplikasikan teknik mencatat yang baik, serta mengaplikasikan dasar-dasar penulisan ilmiah serta menguasi teknik presntasi yang baik pada penugasan”, imbuh dokter Umatul Khoiriyah.
Lebih lanjut dokter Umatul Khoriyah, M.Med.Ed, Ph.D yang juga Kaprodi Pendidikan Sarjana Kedokteran FK UII menambahkan bahwa selama perkuliahan yang akan di terima oleh mahasiswa baru Fakultas Kedokteran UII, diantaranya adalah kuliah pakar, kuliah panel, diskusi kelompok, Skill practice, keterampilan medik, Penugasan, Praktikum dan Achievement Motivation Training (AMT).
“jadi untuk Achievement Motivation Training (AMT) merupakan bagian dari bentuk kegiatan pembelajaran di semester awal bagi mahasiswa baru FK UII, dan tema kegiatan ini adalah menjadi pembelajr yang sukses, dan topiknya adalah mengenal konsep diri, motivasi, penentuan tujuan hidup dan evaluasi perencanaan harian, menejemen waktu, pengelolaan stres serta bekerja sama dalam kelompok”, uangkap dokter Uma.
Dijelaskan lebih lanjut bahwa kegiatan Achievement Motivation Training (AMT) bagi mahasiswa – mahasiswi baru Fakultas Kedokteran Universitas Islam Indonesia TA 2019/2020 adalah keikutsertaanya dalam kegiatan ini merupakan persayaratan ujian.
Sementara itu untuk bentuk pembelajaran yang hampir sama dengan kegiatan AMT tersebut adalah Diskusi Tutorial. Diskusi Tutorial merupakan kegiatan utama dalam Probelem Based Learning. Kegiatan ini diskusi ini dilaksanakan dalam kelompok yang terdiri atas 8-12 orang. Kegiatan diskusi tutorial di FK UII dilaksanakan dengan cara mengidentifikasi dan klarifikasi istilah dalam scenario,kemudian menetapkan masalah, menganalisis masalah, mengorganisisr penjelasan masalah secara sistematis, menetapkan tujuan belajar, belajar mandiri dan diakhiri dengan memaparkan, membahas dan menata kembali informasi yang diperoleh. Wibowo
Caption : Maba FK UII sedang asik memainkan game AMT (Poto : Wibowo/istimewa)