[:id]Kedokteran Selenggarakan Pelatihan MARKOM[:]

[:id]

kedokteran-selenggarakan-pelatihan-markom

Foto Wibowo/istimewa : dokter Dimas Satya Hendarta (Depan tengah) foto bareng seusai memberikan pelatihan Tim Markom.

 

            Kaliurang (UII News) – Guna meningkatkan input calon mahasiswa baru ke FK UII baik dari sisi kualitas maupun kuantitas maka perlu di adakan pelatihan tentang teknik memasarkan atau marketing yang baik. Oleh karena itu maka Fakultas Kedokteran (FK) Universitas Islam Indonesia menyelenggarakan Pelatihan Dasar bagi Tim Marketing Komunikasi (MARKOM).

            Hal tersebut disampaikan oleh dokter Dimas Satya Hendarta selaku Ketua Unit Promosi Fakultas Kedokteran Universitas Islam Indonesia saat berlangsungnya pelatihan selama dua hari  pada hari Sabtu, 14 Muharom 1438 H/15 Oktober 2016 dan Ahad, 22 Muharom 1438 H / 23 Oktober 2016 di Kampus Fakultas Kedokteran UII.

Menurut dokter Dimas Unit Promosi dan Kerja Sama Fakultas Kedokteran Universitas Islam Indonesia (FK UII) merupakan ujung tombak FK UII dalam melakukan berbagai upaya perkuatan branding FK UII sebagai salah satu fakultas kedokteran terbaik di Indonesia (Akreditasi A).

            Hal tersebut diperlukan salah satunya dari sisi marketing guna meningkatkan input calon mahasiswa baru ke FK UII baik dari sisi kualitas maupun kuantitas”, katanya.

 

Lebih lanjut, Kuantitas dari pelajar SMA/MA yang mendaftar masuk ke FK UII tentunya akan meningkatkan pilihan bagi fakultas terhadap calon mahasiswa baru yang berkualitas tinggi agar dapat dididik dengan baik guna menjadi dokter muslim yang rahmatan lil alamin nantinya. Sehingga dengan kata lain dapat disimpulkan bahwa meningkatnya kuantitas pendaftar tentunya akan mampu mengerek pula kualitas output FK UII nantinya. Apabila dilihat dalam scope yang lebih luas, hal tersebut sangatlah penting dalam menunjang tercapainya visi dan misi FK UII sendiri.

 

“Hal tersebut bukanlah perkara mudah mengingat di era sekarang FK UII harus bersaing ketat dengan FK akreditasi A lainnya di Indonesia dalam memperoleh input terbaik. Sehingga guna mencapai hal tersebut UPKS FK UII mengadakan pelatihan dasar tim marketing komunikasi (MARKOM) 2016 FK UII yang beranggotakan mahasiswa angkatan 2015, 2014, dan 2016 dengan membekali tentang Komunikasi promosi , Ke-FK UII-an

Skill practice promotion tools FK UII, seperti back wall, dan lain-lain”, demikian ungkap dokter Dimas. Wibowo

 

 

 

 

 

 

 [:]