FK UNIMUS Kunjungi FK UII

Kaliurang (UII News) – Guna mengetahui proses pembelajaran dan sarana prasrananya maka Fakultas Kedokteran Universitas Muhamadiyah Semarang (Unimus) melakukan studi banding dan kunjungan ke Fakultas Kedokteran Universitas Islam Indonesia (FK UII).

Hal tersebut disampaikan oleh Wakil Dekan 1 FK UNIMUS, dr. Arif Tajaly Adhiatama, M.HKes, saat berkunjung di FK UII beserta rombongan, pada hari Senin 02 Robi’ul Akhir 1441 H/27 Januari 2020 di auditorium Lantai 1 Fakultas Kedokteran UII, Jalan Kaliurang Km.14,5 Sleman Yogyakarta, yand diterima oleh Wakil Dekan Bidang Sumber Daya, dr. Erlina Marfianti, M.Sc, Sp.PD, didampingi Ketua Jurusan, Sekretaris Jurusan, Kaprodi dan Sekprodi Program Sarjana.

Menurut dokter Arif, kunjungan ini dilaksanakan oleh FK Unimus dalam rangka mencari tambahan ilmu, terutama di bidang Ilmu Kesehatan Masyarakat (IKM) FK UII, dan bertanya Tanya tentang sistem pembelajaran di FK UII.

“Setelah melakukan diskusi dan berkeliling meninjau sarana prasarana di FK UII, maka Program Studi Pendidikan Dokter (PSPD) FK UII layak mendapatkan akreditasi A,” uangkap Wadek I FK Unimus.

Sementera itu dalam sambutannya, Wakil Dekan Bidang Sumber Daya, dr. Erlina Marfianti, M.Sc, Sp.PD mengaku senang mendapat kunjungan dari Fakultas Kedokteran Universitas Muhamadiyah Semarang (FK Unimus), dan berharap tidak berhenti disini saat studi banding, namun bisa di tingkatkan dengan menjalin kerjasama dibidang riset dan ilmiah.

“kami sangat bangga menerima kunjungannya dari FK Unimus, selama diskusi dan berkeliling mengujungi kampus FK UII jika ada hal-hal yang baik bisa di jadikan pembanding untuk pembelajaran, namun demikian jika ada yang kurang pas maka bisa langsung di sampaikan kepada kami, FK UII,” pesan dr. Erlina Marfianti, M.Sc, Sp.PD

Dalam acara tersebut, juga diadakan acara saling tukar menukan cindera mata, atau kenang-kenangan, kemudian diakhiri dengan berfoto bersama atara FK UII dengan FK Unimus. Wibowo