[:id]Dokter P Luthfi ghazi, M.Kes (Dosen Tetap FK UII) Ciptakan Buklet Baraille tentang Sindroma T O R C H bagi Penyandang Disabilitas Tuna Netra[:]

[:id]

Kedokteran – dr. Pariawan Luthfi Ghazali, M.Kes Dosen Fakultas Kedokteran Universitas Islam Indonesia menjalankan pengabdian kepada masyarakat dengan membuat buklet braille untuk menginformasikan promosi kesehatan tentang sindroma Torch bagi penyandang disabilitas tuna netra.

Hal terserbut disampaikan oleh dokter Pariawan Luthfi Ghazali, M.Kes saat di temui di ruang Departemen Ilmu Kesehatan Masyarakat (IKM) Fakultas Kedokteran Universitas Islam Indonesia, Jalan Kaliurang Km.14,5 Sleman Yogyakarta, pada hari kerja Senin, 07 Januari 2019 dengan menunjukan karya ilmiahnya.

Menurut dokter Luthfi, bahwa kegiatan ilmiah dengan membuat media promosi kesehatan cetak untuk tuna netra seudah sejak tahun 2004, dan didasari dengan semangat pengabdian karena media cetak untuk tuna netra masih minim, misal, buku bacaan, Al Qur-an, termasuk buku saku dan informasi-informasi kesehatan, sehingga semua penyandang disabilitas berhak mendapatkan informasi. Wibowo

 [:]