[:id]Kedokteran Menyelenggarakan Kegiatan Guest Lecture dengan tema “Update on Heart Failure from Pathophysiology to Therapy”[:]

F:\0 PICTURE\Guest lecture Prof Arar\100D3200\DSC_0747.JPG

[:id] 

F:\0 PICTURE\Guest lecture Prof Arar\100D3200\DSC_0747.JPG

Caption : Prof. Abdul Rashid Abdul Rahmandari Malaysia dari Cyberjaya University Of College Medical Science (CUCMS) Malaysia saat memberikan materi kuliah tentang Gagal Jantung di hadapan mahasiswa FK UII. (Photo : Wibowo)

Kedokteran (UII News) – Guna membekali mahasiswa Kedokteran UII terkait pemahaman dan info terkini tentang perkembangan patofisiologi gagal jantung, diagnosis terkini gagal jantung, dan tatalaksana gagal jantung terbaru maka Fakultas Kedokteran Universitas Islam Indonesia menyelenggarakan Guest Lecture atau kuliah dosen tamu dengan tema tema “Update on Heart Failure from Pathophysiology to Therapy”.

Hal tersebut disampaikan oleh dokter Ninda Devita, selaku Ketua penyelenggara “Update on Heart Failure from Pathophysiology to Therapy” yang telah dilaksanakan pada hari Jumat,22 Say’aban 1438 H / 19 Mei 2017 , pukul 08.00 – 10.00, bertempat di GKU Prof. Dr. dr. Sardjito, MPH lantai I sayap barat, Kampus Terpadu UII Yogyakarta. Kegiatan ini diikuti oleh 140 mahasiswa angkatan 2014 FK UII, yang diisi oleh Prof. Abdul Rashid Abdul Rahmandari Malaysia dari Cyberjaya University Of College Medical Science (CUCMS) Malaysia.

Menurut dokter Ninda, dalam acara ini materi yang dibahas adalah tentang penyakit Gagal Jantung, karena Gagal Jantung adalah kumpulan gejala yang kompleks dimana seorang pasien harus memiliki tampilan berupa: Gejala gagal jantung (nafas pendek yang tipikal saat istrahat atau saat melakukan aktifitas disertai / tidak kelelahan); tanda retensi cairan (kongesti paru atau edema pergelangan kaki); adanya bukti objektif dari gangguan struktur atau fungsi jantung.

“Hipertensi merupakan penyebab terbesar pada pasien laki-laki maupun perempuan. Infark miokard, diabetes, dan penyakit katup juga menjadi factor resiko gagal jantung”, katanya.

Lebih lanjut, dokter Ninda menjelaskan bahwa beranjak dari pemikiran di atas, maka Unit Promosi dan Kerja Sama (UPKS) FK UII menyelenggarakan kegiatan tersebut agar nantinya seorang mahasiswa FK UII dapat mengelola pasien gagal jantung secara holistic dan komprehensif.

“Mengingat besarnya manfaat yang dapat diperoleh, maka event ini dapat diselenggarakan lagi untuk tahun depan”, demikian rekomendasi dan harapan dari dokter Ninda. Wibowo

 [:]