Kosmestika Sehat dan Konsep Kecantikan Seorang Wanita
SEORANG WANITA
KECANTIKAN merupakan sesuatu yang sangat berharga dan mahal bagi seorang wanita. Demi mendapatkan kecantikan yang diidam-idamkan, seorang wanita sanggup melakukan apa saja. Mulai dari usaha yang normal dan lazim hingga ke upaya-upaya yang berbau klenik/ mistik. Dan itulah menariknya membincangkan masalah konsep kecantikan dan metode (cara) untuk menjadi cantik ketika kita melihat para remaja puteri yang rela menjalani diet ketat dan penuh disiplin untuk mendapatkan bentuk tubuh yang seksi dan ramping. Tidak sarapan, makan siang ala kadarnya saja sekedar untuk mengganjal perut. Begitupun malam hari (tidak makan malam). Hasilnya…? Jangankan mendapatkan bentuk tubuh proporsional seperti yang diimpi-impikan, malah bisa kena thypus atau maag kronis. Ada juga yang mencoba cara lain, dengan mengikuti program latihan fisik untuk membakar lemak di tubuh, namun dilakukan tidak dengan tepat sambil terus memperhatikan kebutuhan nutrisi tubuh dan istirahat, yang hasilnya justru kelelahan yang amat sangat. Bahkan ada yang lebih ekstreem , mengikuti program sedot lemak untuk mengurangi berat badan. Begitupula kita lihat remaja-remaja puteri dan juga tidak sedikit wanita-wanita dewasa, yang harus rela memakai kawat gigi selama bertahun-tahun demi mendapatkan bentuk gigi yang bagus sebagai salah satu faktor yang akan menambah pesona kecantikannya. Ini untuk mendapatkan bentuk tubuh dan konfigurasi gigi yang ideal. Dan masih begitu banyak hal dari diri seorang wanita, yang coba untuk terus dieksplorasi seperti upaya untuk mendapatkan bentuk pinggul yang ideal, bentuk payudara yang indah, warna dan kesuburan rambut (creambath) hingga mendapatkan warna kulit yang putih bersih … minimal kuning langsat. Dan untuk merealisasikan ini semua, dibutuhkan biaya dan pengorbanan waktu yang tidak sedikit.
KONSEP KECANTIKAN
Jika kita buat skema tentang kecantikan, ada begitu banyak faktor yang mendukung kecantikan pada diri seorang wanita sehingga si wanita bisa disebut cantik. Kecantikan itu bisa saja muncul karena bentuk tubuh yang menarik, tinggi langsing atau tinggi tapi padat (sintal) meski raut wajahnya biasa-biasa saja dan orang sering menyebut wanita pada kelompok ini sebagai wanita yang seksi. Namun ada juga, wanita-wanita yang memiliki keunggulan dari struktur wajah, memiliki dagu yang indah, berlesung pipit, mata yang indah, hidung yang mancung dll meskipun tinggi badannya tidak cukup ideal. Ini konsep kecantikan yang dilihat dari faktor fisik.