Dosen Radiologi FK UII, Presentasi Makalah di KONAS XII PDSRI Makasar
Makasar (UII News) – Konas PDSRI adalah Kongres Nasional Perhimpunan Dokter Spesialis Radiologi Indonesia yang merupakan event acara terbesar kegiatan radiologi dan diselenggarakan tiap 4 tahun sekali.
Penjelasan tersebut disampaikan oleh dr Endrawati Tri Bowo, M.Sc, Sp.Rad saat mengikuti acara perhelatan yang ke – XII PDSRI, yang diselenggarakan di Hotel Clarion, Makassar pada tanggal 28 – 30 Muharam 1436 H atau tanggal 20-22 November 2014 dengan mengusung tema †Future Challenges In Radiologyâ€.
Menurut dokter Endrawati, Presentasi yang dilakukan dalam acara tersebut berjudul “Radiology Pro Justitia : The Role of Radiologist To Prevent Ilegal Drugs Smuggling In Indonesiaâ€
Dijelaskan bahwa tulisan ilmiah ini dihasilkan sewaktu melaksanakan wajib kerja spesialis di kota Batam. Dengan intisarinya bahwa sekarang ini penyelundupan dan peredaran Narkoba di Indonesia semakin marak, dengan berbagai cara menyembunyikan termasuk di dalam tubuh pengedar, tersering dengan per rectal atau per oral, untuk itu perlu radiologi imaging dalam mengungkap pembuktiannya.
“Spesialis radiologi berperan dalam memberikan expertise yang detail sebagai alat bukti hukum untuk keputusan peradilan. Penulis mengusulkan standar template minimal expertise spesialis radiologi pro justisiaâ€, katanya.
Ditambahkan oleh dokter Endra, bagi  staff departemen Radiologi FK UII perlu mengikuti acara ini,  karena kongres ini berisikan serangkaian kegiatan ilmiah radiologi lengkap meliputi sidang komisi organisasi, workshop, seminar, focus group discussion, in depth case review dengan peminatan masing masing subspesialisasi, free paper/makalah bebas, poster hingga presentasi produk/alat baru yang berkembang di radiologi, dan diikuti oleh spesialis radiologi dalam dan luar negeri termasuk residensi yang mewakili berbagai institusi pendidikan kedokteran, RS Pemerintah dan Swasta.
“Konas ini juga sebagai ajang pemilihan dan penetapan Ketua PDSRI untuk 4 tahun kedepan beserta jajaran organisasinya dan menetapkan Padang sebagai kota tempat diselenggarakannya Konas PDS RI-XIII. Sampai jumpa di Padang semoga FK UII bisa hadir lagiâ€, kata dokter Endra. Wibowo